Menu

Pria di Sulsel Ngaku Jadi Joki Vaksin, Disuntik 16 Kali-Dibayar Rp 800 Ribu

Fitrianto 25 Dec 2021, 23:33
Desa SARIMEKAR
Desa SARIMEKAR

RIAU24.COM -  Abdul Rahim, pria asal Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel), viral di media sosial usai membuat pengakuan menjadi joki vaksin COVID-19. Dia telah disuntik vaksin sebanyak 16 kali, dengan sekali suntik mendapat bayaran hingga Rp 800 ribu.

Dalam video viral, Abdul Rahim awalnya memperkenalkan diri dengan cara menyebut namanya. Selanjutnya dia mengaku sudah divaksinasi 16 kali, 14 di antaranya sebagai orang pengganti alias joki vaksin.

Abdul Rahim alias La Rahim juga mengaku sudah menerima bayaran karena menjadi joki vaksin dengan jumlah bervariasi.

"Upah yang dibayarkan kepada saya itu antara Rp 100-800 ribu," kata Abdul Rahim seperti dilihat detikcom dalam video viral pada Senin (20/12/2021).

Informasi yang diperoleh, Abdul Rahim sempat diinterogasi di Mapolsek Watang Sawitto, Pinrang, karena pengakuan dalam videonya pada Jumat (17/12).

"Jadi begini, anggota saya dapat informasi ada orang-orang berkali-kali divaksin. Cuma kita dengar informasi kita panggil dia datang dan sempat kita interogasi," kata Kapolsek Watang Sawitto AKP Muhammad Yusuf Badu saat dimintai konfirmasi.

Halaman: 12Lihat Semua