Peluang PSI untuk Jomblo di Pilpres 2024 Masih Terbuka Lebar
RIAU24.COM - Ketua DPP PSI Sigit Widodo menyebut peluang mereka untuk tidak mendukung siapapun alias jomblo di Pilpres 2024 masih terbuka lebar.
Hal ini karena sampai saat ini mereka belum melabuhkan dukungan kepada bakal calon presiden (bacapres) manapun dikutip dari inilah.com, Selasa 10 Oktober 2023.
Baca juga: Meutya Ngobrol Bareng Prabowo, Bahas Apa?
"Sementara kami masih terbuka untuk mendukung siapapun, bahkan masih ada opsi untuk tetap jomblo," ujarnya.
Pengakuan ini sekaligus merespons isyarat yang disampaikan Gerindra bahwa akan ada partai berwarna merah putih mendukung Prabowo.
Padahal, partai yang Gerindra sebutkan itu tak hanya identik dengan PSI.
Oleh karena itu, dia enggan berkomentar lebih lanjut mengenai siapa parpol yang dimaksud Partai Gerindra tersebut.