Menu

Permintaan 'Panen' Sperma dari Jenazah Tentara Israel Naik, Buat Apa?

Devi 31 Jul 2024, 20:51
Permintaan 'Panen' Sperma dari Jenazah Tentara Israel Naik, Buat Apa?
Permintaan 'Panen' Sperma dari Jenazah Tentara Israel Naik, Buat Apa?

Semenjak Oktober tahun lalu, Kementerian Kesehatan di Israel telah mempermudah persyaratan bagi orang tua yang ingin memohon prosedur tersebut.

Meskipun kini syarat permohonan prosedur tersebut lebih mudah, para janda atau orang tua yang ingin melakukannya tetap harus menunjukkan di pengadilan bahwa pria yang meninggal memang ingin memiliki anak.


Direktur bank sperma di Shamir Medical Center Dr Itai Gat berpendapat bahwa prosedur ini memiliki 'makna' yang besar bagi warga Israel, khususnya para orang tua.

"Ini adalah kesempatan terakhir untuk melestarikan pilihan reproduksi dan kesuburan di masa mendatang," kata Itai.

Itai mengatakan terjadi pergeseran budaya di Israel yang membuat prosedur ini lebih diterima masyarakat. Namun, prosedur ini menghadirkan sejumlah polemik, khususnya pada kasus pria lajang.

Halaman: 123Lihat Semua