Kapal KLM Alisa Indah Terbakar di Perairan Bengkalis, Awak Kapal Selamat
RIAU24.COM - BENGKALIS - Satu kapal motor KLM Alisa Indah yang berangkat dari Bagan Siapiapi tujuan Selatpanjang terbakar di daerah selat Morong Bengkalis, Jumat 15 Februari 2019, kecelakaan laut tersebut pada pukul 13.30 WIB dengan titik kordinat GT136.
Kepala Pos SAR Bengkalis Transpiranto kepada sejumlah wartawan membenarkan dengan kejadian tersebut.
"Tadi kita mendapat laporan adanya kapal terbakar diperairan, tim Basarnas dari Dumai dengan KN 218 langsung melakukan evakuasi tadi,"ungkap Transpiranto.
Diutarakanya lagi, dari manifest kapal penumpang berjumlah delapan orang, namun satu orang tidak berangkat. Sedangkan untuk Kapal tersebut dalam keadaan kosong tanpa muatan dan berasal dari Bagan Siapi api dengan tujuan Selat Panjang.
"Dari manifest kapal memang dalam keadaan tidak bermuatan," ungkapnya.
Saat ini seluruh awak kapal berhasil di selamatkan. Dan dibawa ke Pos Polair Bengkalis untuk menjalani pemeriksaan.
"Korban selamat dijemput langsung oleh Satpolair Polres Bengkalis dan langsung dibawa ke Pos Polair Polres Bengkalis.Evakuasi korban dilakukan dengan maksimal karena terbantu dengan keberadaan nelayan di sekitar kejadian,"ungkap Transpiranto.(***)
R24/phi