Siap-siap Malam Minggu Ini, Warga Pekanbaru Harus Siapkan Payung
RIAU24.COM - PEKANBARU- Sebelum ngapelin pacar di malam minggu ini, warga Pekanbaru wajib mengetahui ramalam cuaca jika tak ingin basah-basahan bersama kekasih hati.
zxc1
Berdasarkan ramalan cuaca yang dikeluarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Pekanbaru, Sabtu (7/12/2019) memprediksi wilayah Pekanbaru dan sekitarnya berpotensi hujan ringan hingga lebat terjadi pada sore dan malam hari.
zxc2
“Cuaca Pekanbaru pada umumnya berawan, namun berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat disertai petir dan angin kencang terjadi pada malam hari,” terang Prakirawan BMKG Kota Pekanbaru, Gita Dewi Siregar dalam pesan singkat whatsapp nya.
Sementara itu, lanjut Gita, suhu udara diperkirakan berada pasa kisaran 23.0 sampai 32.0 derajat celcius, dengan kelembapan 60–99 persen.
“Angin bertiup dari arah Utara – Timur, saat cuaca buruk dapat mencapai 47 km/jam,” jelasnya. (R24/Put)