Menu

RS di Gaza Penuh, Krisis Air sampai Ancaman Kelaparan Warga Palestina Akibat Blokade Israel di Perbatasan Rafah 

Zuratul 18 Oct 2023, 10:18
RS di Gaza Penuh, Krisis Air sampai Ancaman Kelaparan Warga Palestina Akibat Blokade Israel di Perbatasan Rafah. (CNBC Indonesia.com/Foto)
RS di Gaza Penuh, Krisis Air sampai Ancaman Kelaparan Warga Palestina Akibat Blokade Israel di Perbatasan Rafah. (CNBC Indonesia.com/Foto)

Kisah pilu lain dialami Sabah Masbah (50) yang tinggal bersama suami, putrinya, dan 21 kerabat lain di rumah teman yang berlokasi di Rafah.

"Hal terburuk dan paling berbahaya adalah kami tidak dapat menemukan air. Saat ini tidak ada dari kami yang mandi karena air sangat langka," katanya kepada AFP.

Di samping itu kondisi rumah sakit di Gaza juga di ambang kolaps. 

Imbas blokade Israel, pasokan obat-obatan cepat habis dan rumah sakit tak bisa merawat pasien karena listrik diputus.

Kondisi yang sangat memprihatinkan juga terjadi di Rumah Sakit Shifa, kompleks medis terbesar di Kota Gaza. 

Para dokter Palestina memperingatkan akan terjadinya wabah penyakit menular karena kepadatan penduduk yang mendatangi rumah sakit tersebut.

Halaman: 234Lihat Semua