Bukan Cuma Bripda Mustaqim, Ini Sederet Polisi Ganteng Bikin Luluh Kaum Hawa, Ada yang Sudah Menikah
RIAU24.COM - Media sosial (Medsos) tengah ramai dengan sosok polisi Ganteng Bripda Mustaqim. Polisi dari Polda Aceh ini meramaikan sejumlah program TV dan beberapa berita di media sosial.
Diketahui Bripda Mustaqim sering dijadikan model sejumlah pakaian, sebab postur tubuhnya yang bagus mirip atlet. Ternyata Bripda Mustaqim memang suka gym, sehingga tubuh berotot terbentuk.
Tapi sebelum kemunculan Bripda Mustaqim, ada polisi ganteng lain yang sudah dulu viral, bahkan ada yang sudah menikah.
Pertama Briptu Gariz Luis Ma'luf. Briptu Gariz viral awal 2020 karena muncul saat ramai kasus YouTuber Ferdian Paleka yang prank makanan isi sampah ke transpuan beredar ke media sosial (Medsos).
Sejak viral Briptu Gariz Luis kemudian ramai diundang ke berbagai acara televisi. Dan polisi bertugas di Polrestabes Bandung dan Polda Jawa Barat (Jabar) itu sudah menikah dengan Alissa Nasution pada akhir Desember 2020.
Kedua ada Bripda Ongky Mahardika yang viral gara-gara videonya saat menjaga unjuk rasa menolak UU Omnibus Law muncul di TikTok. Dalam video itu pendemo yang merekam mengaku terpesona anggota Polres Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim) itu. Aktivitas Bripda Ongky Mahardika bisa disimak di IG @ongky.mahardika.
Ketiga ada sosok Ipda Dio Bryan Tundang, polisi ganteng dengan paras menarik dan bodi atletis, pria asal Bekasi, Jawa Barat (Jabar). Ternyata Ipda Dio lulusan jurusan desain komunikasi visual (DKV) lulus Akpol melalui jalur Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS). Ipda Dio mendapat penempatan dinas pertamanya di Divisi Humas Mabes Polri.